Polsek Tanggeung Gelar Penindakan Knalpot Bising di Wilayah Hukum

    Polsek Tanggeung Gelar Penindakan Knalpot Bising di Wilayah Hukum

    Polres Cianjur -  Polsek Tanggeung Polres Cianjur kembali melakukan penindakan terhadap penggunaan knalpot yang tidak sesuai dengan spesifikasi teknis, yang dikenal dengan knalpot bising, di wilayah hukumnya. Operasi yang dilaksanakan pada Rabu, 25 September 2024, ini dipimpin oleh BRIPKA Rudiansyah dan BRIPTU Robi Mauladi, S.H. Patroli tersebut menargetkan pengendara sepeda motor yang menggunakan knalpot modifikasi yang mengganggu kenyamanan dan ketertiban masyarakat.

    Penindakan dilakukan di sejumlah titik rawan pelanggaran, di mana beberapa kendaraan yang menggunakan knalpot bising langsung diamankan dan pengendaranya diberikan teguran serta edukasi tentang pentingnya mematuhi aturan lalu lintas. Operasi ini merupakan bagian dari upaya Polsek Tanggeung dalam menjaga ketertiban umum dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat pengguna jalan.

    Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek Tanggeung, AKP H. Dedi Suryaman, S.H., menegaskan bahwa kegiatan ini akan rutin dilakukan untuk menekan jumlah pelanggaran lalu lintas, khususnya penggunaan knalpot yang tidak sesuai standar. "Penggunaan knalpot bising tidak hanya melanggar aturan, tetapi juga mengganggu ketertiban umum dan kenyamanan masyarakat, " tegas Kapolsek.

    "Penindakan ini bertujuan untuk memberikan efek jera kepada pengendara yang masih menggunakan knalpot bising serta menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat. Kami akan terus melakukan pengawasan terhadap pelanggaran lalu lintas di wilayah hukum kami, " ujar BRIPKA Rudiansyah, salah satu petugas yang memimpin operasi.

     

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    KPAI: Pembentukan Direktorat Tindak Pidana...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Campaka Gelar Gerakan Pangan Murah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Indonesia dan China Perkuat Kerja Sama Digital untuk Pemberdayaan Perempuan melalui MoU KADIN dan IWAPI
    Hendri Kampai: Hasto Tersangka Tapi Tidak Ditahan, Indikasi Lemahnya Bukti
    PN Rembang Gelar Public Campaign Zona Integritas di Pantai Karang Jahe
    Hendri Kampai: Visi Indonesia Emas 2025, Harapan yang Tertunda oleh Realitas
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju

    Ikuti Kami